Memasukkan Kode Iklan Di Atas Kotak Komentar

0
Anda ingin iklan dari Adsense, Kumpulblogger, Adhitz, Bidvertiser, dan lainnya tampil di atas kotak komentar blog Anda?
Caranya mudah dan sederhana hanya sedikit utak-atik kode html blog Anda. Silahkan teman-teman blogger masuk ke Blogger, lalu klik "Kustomisasi", "Rancangan", Edit HTML, dan centang " Expand Template Widget".

Silahkan cari kode <p><data:blogCommentMessage/></p>, lalu ganti dengan script kode iklan yang ingin Anda tampilkan. Anda harus melakukan beberapa experiment/percobaan dengan berbagai script kode iklan masalahnya kadang setelah ditempatkan kodenya, ternyata iklannya tidak tampil sesuai keinginan Anda.

- Cara menempatkan kode iklan di atas kotak komentar blog, hapus kode di atas kemudian ganti dengan kode ini <p>.....</p>

Sekarang salin kode iklan yang ingin Anda tampilkan di atas kotak komentar blog.
Sekarang tempel kode tadi dan hapus titik-titik ( ..... ) yang ada diantara tag <p> dan tag </p> dengan kode iklan Anda.

Silahkan sesuaikan ukuran atau tampilan iklan dengan kotak komentar, jika sudah Anda sesuaikan! Silahkan simpan dan lihat berhasil atau tidak? Jika tidak berhasil tampil iklannya, coba Anda parse dulu kodenya atau ganti script iklannya dengan yang lain.

Selamat mencoba!
Author Image

About Ahmad Habibullah
Soratemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design